Oscar Valdorff menambahkan jika cederanya Kevin Diks saat debut bersama Timnas Indonesia bukanlah kabar baik yang diterima oleh FC Copenhagen jelang kembali bergulirnya kompetisi Eropa.
“Kevin Diks harus diganti pada menit ke-41 di laga Indonesia dan Jepang. Berdasarkan gambar pertandingan, sepertinya cedera lutut yang dialaminya bukan kabar baik bagi FC Copenhagen,” tukas jurnalis Denmark.
Oscar Valdorff mengatakan jika kekhawatiran publik Denmark tersebut tidak terlepas dari peran sentral Kevin Diks bagi klubnya yaitu FC Copenhagen di Liga Denmark.
“Pemain Indonesia ini telah menjadi salah satu profil terbesar klub musim ini. Pertanyaannya sekarang adalah seberapa parah dampaknya terhadap Kevin Diks,” paparnya.
Belum diketahui apakah Kevin Diks bisa diturunkan atau tidak ketika Timnas Indonesia menjamu Arab Saudi, Selasa pekan depan (19/11/2024).
Load more