Jakarta, tvOnenews.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir memastikan akan tetap menggunakan Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta sebagai kandang Timnas Indonesia.
Rumput lapangan Stadion GBK sempat menjadi perbincangan setelah dikeluhkan oleh skuad Jepang saat mengalahkan Timnas Indonesia 4-0, Kamis (15/11/2024) lalu.
Erick Thohir memastikan ada peningkatan kualitas untuk laga kandang Timnas Indonesia di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 selanjutnya pada Maret 2024 mendatang.
"Nah bulan Maret ini kan masih ada waktu panjang, saya berharap ada peningkatan kualitas lagi," kata Erick Thohir, di Stadion GBK, Jakarta, Senin (18/11/2024).
Timnas Indonesia rencananya akan kembali menggunakan Stadion Gelora Bung Karno untuk menjamu Bahrain dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 25 Maret 2025 mendatang.
"Bukannya kita cerewet ya, karena kan saya rasa GBK ini kan sejarah bangsa kita yang sudah banyak mencetakan sejarah-sejarah yang luar biasa gitu," kata Erick Thohir.
Erick Thohir punya alasan sendiri untuk tetap teguh menggunakan Stadion GBK dibandingkan stadion lainnya.
Apalagi masih ada stadion berkapasitas besar lainnya seperti Jakarta International Stadium (JIS) dan Stadion Gelora Bung Tomo di Surabaya.
"Sulit ya kalau melihat ekspetasi yang sekarang standar ini kalau diterapkan di tempat lain kompleksitasnya jauh lebih tinggi," kata Erick Thohir.
Secara fasilitas dan aksesibilitas, lanjut Erick Thohir, Stadion GBK menjadi yang terbaik di antara stadion lainnya.
"Karena salah satu yang mendukung di GBK ini kan akses parkir yang banyak. Lalu ada kendaraan umum seperti MRT langsung sampai di sini," kata Erick Thohir.
"Belum ada stadion yang sebagus Gelora Bung Karno secara fasilitas menyeluruh. Kalau dilihat dari per-section, misalnya ini benar-benar stadion sepak bola, tidak ada lapangan larinya, ya itu pasti ada pertimbangan lain. Cuma kalau secara menyeluruh, saya rasa ini masih yang terbaik," katanya. (hfp)
Load more