Jakarta, tvOnenews.com - Pemain Timnas Indonesia, Thom Haye memberikan pesan menyentuh terkait skuad Garuda yang menelan kekalahan telak dari Jepang.
Timnas Indonesia harus menyerah dari Jepang dengan empat gol tanpa balas dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Laga itu sendiri berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta pada Jumat (15/11/2024) malam WIB.
Hasil 4-0 ini bahkan menjadi kekalahan terbesar bagi skuad Garuda sejak dinyatakan lolos ke putaran ketiga.
Mengomentari hal tersebut, Thom Haye menyinggung terkait mimpi para pemain Timnas Indonesia.
Thom Haye mengatakan bahwa setiap pemain pastinya memiliki mimpi untuk yang dicapai bersama skuad Garuda.
"Sejujurnya saya berpikir semua orang di sini ada punya misi yang sama. Kami mencoba yang kami bisa untuk mencapai mimpi tertinggi kami," ujar Thom Haye, Senin (18/11/2024).
"Umumnya, mudah untuk merasa senang ketika semua berjalan sesuai rencana, kita berhasil memenangkan semua pertandingan," tambahnya.
Thom Haye mengaku pelajaran terpenting yang dapat dipetik adalah para pemain bisa kembali bangkit dan berlatih lebih baik demi meraih hasil yang maksimal.
Menurutnya, fokus utama Timnas Indonesia saat ini untuk menatap laga kontra Arab Saudi dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Skuad Garuda dijadwalkan bakal kembali berlaga menghadapi Arab Saudi di SUGBK pada Selasa (19/11/2024) malam WIB.
"Tetapi yang terpenting sekarang adalah kami harus tetap setelah kalah, kami berusaha dengan sangat keras berlatih dengan baik (demi mempersiapkan) pertandingan besok," jelas Thom Haye.
"Untuk kami sekarang, di grup segala hal masih bisa terjadi. Fokus saya ada pada pertandingan besok," lanjutnya.
Gelandang Almere City itu mengaku ada sejumlah penyesalan yang dialami usai menelan kekalahan dari Jepang.
Kendati begitu, dirinya bakal mengerahkan segenap upaya demi memaksimalkan laga menghadapi Arab Saudi.
"Memang tidak bagus kebobolan 4 gol (saat lawan Jepang). Tapi di sisi lain, saya rasa kita memulai dengan baik melawan Jepang. Harusnya kami bisa mencetak gol. Memang kami membuat kesalahan hingga akhirnya kebobolan, kami kebobolan 4 gol," kata Thom Haye.
"Tetapi seperti yang disampaikan coach Shin, kami sudah menganalisis Arab Saudi, dan kami sedang mengumpulkan energi untuk laga selanjutnya. Bagi saya, tidak ada keraguan. Kami berusaha sebisa kami. Dan penting buat kami untuk menjaga energi, kerja keras, serta memberikan segala yang kami bisa besok," tutupnya.
(igp/rda)
Load more