tvOnenews.com - Timnas Indonesia akan menjalani laga penting menghadapi Arab Saudi malam ini di Stadion Gelora Bung Karno.
Berhadapan dengan Arab Saudi, tentu Timnas Indonesia punya peluang untuk mengumpulkan poin.
Bahkan Timnas Indonesia harus mengincar poin menang dari Arab Saudi agar posisi Skuad Shin Tae-yong bisa semakin membaik di Klasemen Grup C Babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Usai mengalami 2 kali kekalahan beruntun, Timnas Indonesia terdampar di dasar klasemen.
Walau begitu, sebenarnya masih ada peluang bagi Timnas Indonesia untuk bisa melaju ke Piala Dunia 2026 asalkan mampu mengumpulkan poin sebanyak-banyaknya di sisa pertandingan yang ada.
Namun media Vietnam, Soha mengingatkan bahwa Jepang dan China ternyata punya peran besar yang bisa membuat Timnas Indonesia sulit menang lawan Arab Saudi.
Padahal Timnas Indonesia main di kandang sendiri tetapi mengapa media Vietnam malah memprediksi Skuad Shin Tae-yong akan kalah?
Dalam salah satu beritanya, media Vietnam menyebutkan bahwa Timnas Indonesia punya peluang untuk kembali mengalami kekalahan di kandang sendiri saat melawan Arab Saudi.
Menurut media Vietnam, Jepang dan China turut berperan dalam membuat Timnas Indonesia sulit menang lawan Arab Saudi.
Pasalnya, Timnas Indonesia mendapat tekanan luar biasa usai kalah lawan Jepang dan China
"Pukul 19.00 hari ini (19 November), tim Indonesia akan memasuki tantangan selanjutnya yang diperkirakan akan sangat sulit melawan Arab Saudi, tim yang baru saja meraih 2 kali hasil imbang dalam 2 pertandingan terakhirnya," tulis media Vietnam, Soha.
Bahkan Shin Tae-yong pun mendapat tekanan cukup besar dan dirumorkan akan dipecat jika sampai Timnas Indonesia kalah lawan Arab Saudi.
"Belum jelas apakah Federasi Sepak Bola Indonesia benar-benar akan "memenggal kepala" pelatih asal Korea tersebut atau tidak, namun yang jelas pelatih Shin Tae-yong dan timnya berada dalam tekanan psikologis yang berat setelah dua kekalahan beruntun," tulis media Vietnam, Soha.
"Mungkin tekanan psikologis itulah yang membuat tim Indonesia semakin sulit meraih poin di laga kandangnya malam ini," lanjutnya.
Media Vietnam tekanan psikologis akibat kekalahan melawan China dan Jepang sangat berpengaruh terhadap penampilan Timnas Indonesia malam nanti melawan Arab Saudi.
(far)
Dapatkan berita menarik lainnya dari tvOnenews.com di Google News, Klik di Sini
Load more