Selain Ronaldo Kwateh, total ada tujuh pemain abroad yang dipanggil STY termasuk Marselo Ferdinan, Rafael Struick, Asnawi Mangkualam, Pratama Arhan, Justin Hubner dan Ivar Jenner.
Namun, beberapa pemain abroad tersebut diperkirakan terlambat bergabung dengan Tim Garuda. Hal itu diamini oleh manajer Timnas Indonesia, Sumardji.
Menurut Sumardji, pemain seperti Pratama diperkirakan akan bergabung di TC pada 29 November.
Sedangkan Rafael Struick baru akan dilepas klubnya, Brisbane Roar, jika Timnas Indonesia lolos ke babak semifinal.
“Untuk pemanggilan pemain yang bermain di klub luar negeri, kami masih menunggu, saya selalu aktif berkomunikasi dengan pihak klub,” kata Sumardji.
“Nanti kita tunggu karena ada yang seperti Arhan yang akan ikut camp setelah tanggal 29 (November). Jadi nanti kita lihat perkembangannya sampai tanggal 5 (Desember) kita berangkat,” tandasnya.
(yus)
Load more