Kiper yang berkarier di Major League Soccer bersama FC Dallas ini juga mengungkapkan tantangan yang ia hadapi sejak bergabung dengan Timnas.
Waktu penerbangan yang panjang dari Amerika Serikat ke Indonesia, serta perbedaan zona waktu, menjadi tantangan terbesar baginya. Namun, ia yakin bahwa ke depannya, ia akan semakin terbiasa dengan situasi tersebut.
“Saya pikir tantangan terbesar bagi saya adalah waktu terbang dan beradaptasi dengan perbedaan waktu. Dalam dua hari terkadang Anda harus langsung bermain. Itu tantangan besar. Tapi untungnya saya sudah siap untuk itu," katanya.
Selain performa apik di lapangan, kecintaan Maarten Paes terhadap Indonesia juga terlihat dari rasa bangganya mengenakan seragam Merah Putih.
Kehadiran Paes menjadi salah satu simbol bagaimana rasa nasionalisme dapat terbangun meski melalui perjalanan yang panjang dan lintas generasi.
Paes tidak hanya membawa kemampuan sebagai seorang kiper, tetapi juga semangat untuk berkontribusi bagi negara yang menjadi bagian dari identitas keluarganya.
Bagi Paes, membela Timnas Indonesia bukan hanya soal pertandingan, tetapi juga bentuk penghormatan terhadap warisan budaya neneknya, serta kecintaannya yang mendalam terhadap Indonesia.
Load more