tvOnenews.com - Mees Hilgers mendadak berubah menjadi seorang peramal jitu meskipun tidak hadir memperkuat Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada bulan November ini.
Pada bulan ini, skuad Garuda menjalani dua laga penting di lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, yang telah memasuki pekan kelima dan keenam.
Timnas Indonesia bermain di kandang dalam dua kali kesempatan, yaitu di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), dengan melawan Jepang dan Arab Saudi.
Meskipun kena bantai Jepang dengan skor 0-4, tim asuhan Shin Tae-yong berhasil mengukir kemenangan bersejarah atas Arab Saudi lewat skor 2-0.
Marselino Ferdinan menjadi bintang kemenangan dalam pertandingan yang dilangsungkan pada Selasa, 19 November 2024 lalu tersebut.
Namun sayangnya, Mees Hilgers tidak ikut mencatatkan sejarah tersebut setelah mengalami cedera hamstring saat tampil bersama klubnya, FC Twente, pada awal November ini.
Sang bek tengah berusia 23 tahun sempat memberi harapan untuk bisa tampil memperkuat Timnas Indonesia ketika dirinya bermain di laga melawan Ajax Amsterdam, tepat sebelum jeda internasional.
Namun, pemain keturunan Manado itu nyatanya masih memerlukan waktu untuk memulihkan diri dari masalah hamstring yang menderanya.
Pada Senin, 18 November 2024, alias sehari sebelum pertandingan melawan Arab Saudi, Hilgers sempat melakukan sesi tanya-jawab di Instagram melalui story eksklusifnya.
Seorang pengikutnya menanyakan tentang prediksi skor dan Hilgers dengan mantap memprediksi kemenangan Timnas Indonesia.
"2-0 [untuk kemenangan] Indonesia," kata Hilgers ketika diminta memprediksi hasil akhir pertandingan melawan Arab Saudi.
Prediksinya terbukti jitu. Bak seorang peramal, perkataan Hilgers benar-benar berubah menjadi kenyataan untuk Timnas Indonesia.
Kemenangan ini pun membantu tim asuhan Shin Tae-yong menjaga asa lolos ke putaran final Piala Dunia 2026. Bahkan dengan jalur kilat sekalipun.
Sebab, pada saat ini, Timnas Indonesia ada di peringkat ketiga Grup C dengan raihan enam poin, hanya satu poin di belakang Australia yang menempati urutan kedua.
Sekadar informasi, untuk lolos langsung ke putaran final, Timnas Indonesia perlu finis di dua besar dan itu terjangkau karena Australia akan menjadi lawan berikutnya pada Maret 2025.
Pertandingan itu akan digelar di Melbourne pada 20 Maret 2025 dan pada lima hari kemudian, skuad Garuda akan melawan Bahrain di SUGBK.
Kehadiran Mees Hilgers tentunya sangat diharapkan oleh para suporter Garuda, mengingat dia merupakan salah satu pemain kunci untuk Shin Tae-yong.
(anf)
Load more