Jakarta, tvOnenews.com - Pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan ungkap ambisinya di Piala AFF 2024, yang akan digelar pada 8 Desember 2024.
Marselino Ferdinan merupakan satu dari tujuh pemain abroad yang dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024.
Selain Marselino Ferdinan, pemain abroad yang dipanggil di antaranya Asnawi Mangkualam, Pratama Arhan, dan Ronaldo Kwateh.
Sementara itu, Ivar Jenner dan Justin Hubner masih belum mendapatkan izin dari klubnya sehingga belum bisa dipastikan.
Lalu, Rafael Struick menurut kabar terkini sudah bisa bergabung dengan skuad Garuda sejak fase grup turnamen dua tahunan tersebut.
Terkait targetnya di Piala AFF 2024, pemain Oxford United ini menegaskan ingin membawa Indonesia menjadi juara.
Load more