Jakarta, tvOnenews.com - Pemain diaspora Timnas Indonesia, Justin Hubner sampaikan kabar buruk buat pelatih Shin Tae-yong usai tampil memukau bersama Wolves U-21 di ajang Liga Inggris.
Dalam pertandingan teranyarnya, Justin Hubner berhasil dipercaya turun sebagai starter saat Wolves U-21 hadapi Aston Villa U-21 di lanjutan Premier League 2.
Bertanding di Aston Villa FC Training Ground, Bodymoor Heath pada Sabtu (14/12/2024) malam WIB, Justin Hubner dipercaya turun sejak menit awal sebagai gelandang tengah.
Meski tampil di posisi yang bukan idealnya, namun Justin Hubner tetap mampu impresif menjaga area lini tengah Wolves U-21.
Justin Hubner pun sukses membantu Wolves U-21 raih kemenangan telak dengan skor 4-0 atas tim tuan rumah.
Kemenangan tersebut membawa Wolves U-21 merangsek naik ke urutan 12 klasemen Premier League 2 dengan torehan 14 angka.
Load more