LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Emil Audero utarakan keinginan bela Timnas Indonesia, berpotensi jadi pesaing Maarten Paes
Sumber :
  • Como 1907 Official

Perbandingan Statistik Emil Audero dan Maarten Paes, Siapa yang Lebih Baik untuk Timnas Indonesia?

Mari menengok statistik Emil Audero yang berpotensi menjadi penantang Maarten Paes untuk posisi starter di bawah mistar Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong.

Selasa, 17 Desember 2024 - 16:27 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Mari menengok statistik Emil Audero yang berpotensi menjadi penantang Maarten Paes untuk posisi di bawah mistar Timnas Indonesia.

Pada Senin (16/12/2024) lalu, muncul video yang viral di media sosial X atas nama akun @agamaprilo_18 seputar perbincangan Audero dengan seorang fans.

Dalam video tersebut, Audero mengaku sudah melakukan pertemuan dengan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, namun masih menunggu perihal kemungkinan untuk dinaturalisasi.

Penjaga gawang berdarah Italia yang membela Como tersebut membuka kemungkinan, namun proses naturalisasi itu masih belum bisa dipastikan untuk saat ini.

Jika nantinya jadi diproses, maka Audero akan menjadi pesaing kiper andalan Timnas Indonesia saat ini, Maarten Paes.

Kiper FC Dallas tersebut telah menjadi starter pada setiap laga yang dimainkan oleh Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona  Asia.

Maarten Paes sudah pernah memberi tanggapan seputar kemungkinan Emil Audero gabung Timnas Indonesia
Maarten Paes sudah pernah memberi tanggapan seputar kemungkinan Emil Audero gabung Timnas Indonesia
Sumber :
  • AFC

 

Dia berperan penting dalam keberhasilan meraih poin kontra Arab Saudi dua kali dan juga melawan Australia di kandang.

Namun, jika Emil Audero jadi dinaturalisasi, akankah nasib Paes menjadi terancam di skuad asuhan Shin Tae-yong?

Jika berdasarkan statistik, Paes memiliki keunggulan dalam banyak hal ketimbang Audero, terlepas dari level tempat liga mereka bermain.

Audero bermain di Liga Italia Serie A, yang mana merupakan salah satu liga sepak bola terbaik di dunia.

Emil Audero, kiper Italia yang bisa dinaturalisasi Timnas Indonesia
Emil Audero, kiper Italia yang bisa dinaturalisasi Timnas Indonesia
Sumber :
  • Como 1907 Official

 

Sedangkan Paes bermain di kancah sepak bola Amerika Serikat MLS, yang mana memiliki level permainan yang cukup jauh dibandingkan Eropa.

Namun, berdasarkan penyedia statistik Sofascore, Paes punya rating yang sedikit lebih bagus, yaitu 7,16 pada sepanjang tahun 2024 ini, selagi Audero hanya punya rating 6,50.

Postur tubuh dan usia keduanya tidak terlalu jauh, namun harga pasaran Audero jauh lebih mahal ketimbang Paes, yaitu 4,8 juta euro (Rp80,77 miliar) berbanding 1,7 juta euro (Rp28,6 miliar).

Secara menit bermain, Paes unggul jauh karena sudah merampungkan satu musim penuh bersama MLS pada 2024 sedangkan musim Audero bersama Como baru dimulai pertengahan tahun.

Audero baru bermain delapan kali pada musim 2024-2025 dengan total menit bermain 720 menit, selagi Paes beraksi selama 2700 menit dalam 30 pertandingan bersama FC Dallas.

Terlepas perbandingan mengenai perbedaan perhitungan musim kompetisi antara Italia dan Amerika Serikat tersebut, perlu diketahui bahwa Audero bukanlah starter di Como.

Dia berbagi menit bermain dengan penjaga gawang veteran, Pepe Reina, yang pernah menjadi andalan Liverpool dan Napoli.

Audero dan Paes
Perbandingan statistik Emil Audero dan Maarten Paes (Gambar: Sofascore)

Dari statistik kiper, Paes lebih unggul dengan rataan kebobolan hanya 1,7 gol per laga, lebih sedikit ketimbang Audero yang kebobolan 2,3 gol per laga.

Rasio penyelamatan Paes lebih tinggi, yaitu 4,0 alias 70 persen pada setiap laga, selagi Audero hanya melakukan penyelamatan 2,1 kali alias 49 persen per laga.

Audero punya catatan minus untuk rasio gol yang harusnya bisa dicegah, yaitu -5,2 sedangkan Paes punya catatan 0,0 untuk statistik ini, yang mana adalah sebuah hal yang lebih positif.

Paes sukses mencatatkan clean sheet lima kali, selagi Audero tidak pernah, serta punya akurasi operan dan umpan jauh yang lebih unggul ketimbang Audero.

Meskipun catatan statistik Paes lebih baik, perlu diingat pula variabel bahwa keduanya bermain di kancah sepak bola yang kualitasnya cukup jauh, yaitu Liga Italia dan Amerika Serikat.

Audero dan Paes
Perbandingan statistik Emil Audero dan Maarten Paes (Gambar: Sofascore)

Bagaimanapun, Paes dan Audero diharapkan akan menjadi kiper yang bisa diandalkan oleh Timnas Indonesia dan bisa berguna sebaik mungkin untuk Shin Tae-yong nantinya. (rda)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Seolah Tak Terima Cuma Menang 1-0 dari Timnas Indonesia, Vietnam Permasalahkan Keputusan Wasit Alshehri, Katanya...

Seolah Tak Terima Cuma Menang 1-0 dari Timnas Indonesia, Vietnam Permasalahkan Keputusan Wasit Alshehri, Katanya...

Tim Vietnam mampu mengamankan tiga poin seusai mengalahkan Timnas Indonesia dengan skor 1-0 di Stadion Viet Tri (Phu Tho), pada Piala AFF 2024. Keputusan wasit.
Ternyata Hewan ini Selalu Bersuara Keras saat Mendengar Adzan Shalat, Ustaz Abdul Somad Ungkap itu Tanda...

Ternyata Hewan ini Selalu Bersuara Keras saat Mendengar Adzan Shalat, Ustaz Abdul Somad Ungkap itu Tanda...

Ustaz Abdul Somad (UAS) mengatakan jangan heran saat muadzin mengumandangkan adzan akan mengundang hewan ini mengeluarkan suara keras memberikan tanda aneh.
Jurnalis Thailand Disebut Lakukan Tindakan Memalukan Saat Liput Laga Piala AFF 2024, Netizen Singapura: Kalau di Negara Lain Sudah Dipukuli

Jurnalis Thailand Disebut Lakukan Tindakan Memalukan Saat Liput Laga Piala AFF 2024, Netizen Singapura: Kalau di Negara Lain Sudah Dipukuli

Jurnalis asal Thailand dilaporkan melakukan tindakan memalukan saat meliput pertandingan Piala AFF 2024 kontra Singapura di Stadion Nasional, Selasa (17/12).
Korban Penganiayaan Anak Bos Toko Roti di Jakarta Timur 'Blak-blakan' Laporan Ditolak Polisi

Korban Penganiayaan Anak Bos Toko Roti di Jakarta Timur 'Blak-blakan' Laporan Ditolak Polisi

Dwi Ayu Dharmawati selaku pegawai toko roti di Jakarta Timur yang menjadi korban penganiayaan oleh anak majikannya hadir dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) Komisi III DPR RI.
KPI Pusat Minta TV dan Radio Tayangkan Siaran Lagu Indonesia Raya Tiap Pagi, Ini Alasannya

KPI Pusat Minta TV dan Radio Tayangkan Siaran Lagu Indonesia Raya Tiap Pagi, Ini Alasannya

Ketua Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat Ubaidillah meminta untuk setiap stasiun televisi dan radio bisa menayangkan siaran lagu Indonesia Raya tiap pagi.
Dulu Dikenal pernah Bersentuhan Hukum, Eks Pemain Timnas Indonesia Ini Akui Kedamaian Ada dalam Islam Akhirnya Berstatus Mualaf

Dulu Dikenal pernah Bersentuhan Hukum, Eks Pemain Timnas Indonesia Ini Akui Kedamaian Ada dalam Islam Akhirnya Berstatus Mualaf

Popularitas Diego Michiels melejit dan dikenal publik. Saat dirinya membela Timnas Indonesia U23 di SEA Games 2011. Diego merupakan pemain Timnas Indonesia ...
Trending
Media Thailand Ikut Terkejut Usai Erick Thohir Minta Shin Tae-yong Tak Mengeluh atas Jadwal Piala AFF 2024

Media Thailand Ikut Terkejut Usai Erick Thohir Minta Shin Tae-yong Tak Mengeluh atas Jadwal Piala AFF 2024

Shin Tae-yong mengeluhkan ketatnya jadwal dan perjalanan panjang Timnas Indonesia selama turnamen Piala AFF 2024 berlangsung.
Dulu Dikenal pernah Bersentuhan Hukum, Eks Pemain Timnas Indonesia Ini Akui Kedamaian Ada dalam Islam Akhirnya Berstatus Mualaf

Dulu Dikenal pernah Bersentuhan Hukum, Eks Pemain Timnas Indonesia Ini Akui Kedamaian Ada dalam Islam Akhirnya Berstatus Mualaf

Popularitas Diego Michiels melejit dan dikenal publik. Saat dirinya membela Timnas Indonesia U23 di SEA Games 2011. Diego merupakan pemain Timnas Indonesia ...
Kekuatan Indonesia Mulai Diakui Dunia Esport, Erick Thohir Bangga Atlet Muda Mulai Bermunculan

Kekuatan Indonesia Mulai Diakui Dunia Esport, Erick Thohir Bangga Atlet Muda Mulai Bermunculan

Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (Ketum PSSI) Erick Thohir mengharapkan makin banyak lagi atlet esport yang mengharumkan Indonesia di dunia.
Soroti Isu Krisis Iklim, Trend Asia Corner Kampanyekan di Festival Rock Solo

Soroti Isu Krisis Iklim, Trend Asia Corner Kampanyekan di Festival Rock Solo

Trend Asia kampanyekan #BersuaraTiapHari di festival musik tahunan Rock in Solo agar tak berhenti menyuarakan sejumlah krisis khususnya soal isu krisis iklim.
Anaknya Dihujat Terlalu Manja ke Sarwendah, Ayah Kandung Betrand Pęto Bilang Kalau Sejujurnya Merasa...

Anaknya Dihujat Terlalu Manja ke Sarwendah, Ayah Kandung Betrand Pęto Bilang Kalau Sejujurnya Merasa...

Ayah kandung Betrand Peto, Ferdy Peto buka suara terkait kedekatan Onyo dengan Sarwendah. Seperti apa? Simak artikel selengkapnya berikut ini!
Jurnalis Thailand Disebut Lakukan Tindakan Memalukan Saat Liput Laga Piala AFF 2024, Netizen Singapura: Kalau di Negara Lain Sudah Dipukuli

Jurnalis Thailand Disebut Lakukan Tindakan Memalukan Saat Liput Laga Piala AFF 2024, Netizen Singapura: Kalau di Negara Lain Sudah Dipukuli

Jurnalis asal Thailand dilaporkan melakukan tindakan memalukan saat meliput pertandingan Piala AFF 2024 kontra Singapura di Stadion Nasional, Selasa (17/12).
Seolah Tak Terima Cuma Menang 1-0 dari Timnas Indonesia, Vietnam Permasalahkan Keputusan Wasit Alshehri, Katanya...

Seolah Tak Terima Cuma Menang 1-0 dari Timnas Indonesia, Vietnam Permasalahkan Keputusan Wasit Alshehri, Katanya...

Tim Vietnam mampu mengamankan tiga poin seusai mengalahkan Timnas Indonesia dengan skor 1-0 di Stadion Viet Tri (Phu Tho), pada Piala AFF 2024. Keputusan wasit.
Selengkapnya
Viral