tvOnenews.com - PSSI buka suara soal nasib Elkan Baggott di Timnas Indonesia usai tak pernah dipanggil lagi oleh Shin Tae-yong.
Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga, menegaskan bahwa keputusan untuk tidak memanggil Elkan Baggott ke Timnas Indonesia setelah Piala Asia 2023 sepenuhnya merupakan wewenang pelatih Shin Tae-yong.
PSSI memilih untuk tidak mengintervensi keputusan pelatih terkait pemilihan pemain.
Setelah Piala Asia 2023, di mana Indonesia kalah 0-4 dari Australia di babak 16 besar, Elkan Baggott tidak lagi memperkuat skuad Garuda.
Pada Maret 2024, Shin Tae-yong tidak memanggil Baggott karena bek Ipswich Town tersebut mengalami cedera. Cedera ini juga menjadi alasan absennya Baggott di Piala Asia U-23 2024 yang digelar pada April 2024.
Pada akhir April 2024, Baggott mulai pulih dan kembali bermain untuk klubnya saat itu, Bristol Rovers.
Shin Tae-yong kemudian memanggilnya untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23 dalam playoff Olimpiade Paris 2024 melawan Guinea U-23 pada 9 Mei 2024.
Namun, Baggott menolak panggilan tersebut, diduga karena telah merencanakan liburan musim panas dengan kekasihnya, Kattie Marsden.
Sejak penolakan tersebut, Shin Tae-yong tidak lagi memasukkan Baggott dalam skuadnya, termasuk pada FIFA Matchday Juni, September, Oktober, dan November 2024.
Arya Sinulingga menegaskan bahwa keputusan pemilihan pemain sepenuhnya berada di tangan pelatih.
"Pemain tersedia, tapi semuanya tergantung pelatih. Ada Elkan Baggott, tapi tergantung pelatih. Jadi PSSI menyiapkan pemain dan keputusan ada di pelatih," ujar Arya Sinulingga, dikutip dari channel YouTube Bebas.
Netizen Indonesia meminta PSSI untuk mendamaikan Baggott dan Shin Tae-yong. Namun, Arya menyatakan bahwa PSSI berusaha objektif dalam setiap tindakan.
"Semuanya pilihan pelatih. Terkadang kita bilang sayang banget tidak terpakai (Elkan Baggott). Tapi, ya semuanya harus melihat secara objektif dan semuanya tergantung pelatih," tambahnya.
Perseteruan antara Shin Tae-yong dan Elkan Baggott semakin mencuat setelah keduanya saling berhenti mengikuti akun Instagram masing-masing, menandakan adanya ketegangan dalam hubungan profesional mereka.
Selain itu, pengamat sepak bola, Coach Justin, mengungkap bahwa konflik ini bermula dari penolakan Baggott untuk memenuhi panggilan timnas pada playoff Olimpiade 2024.
Menurutnya, keputusan Shin Tae-yong untuk tidak memanggil Baggott lagi didasari oleh sikap disiplin yang diterapkan pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Meskipun demikian, ada indikasi bahwa Shin Tae-yong mulai melunak. Dilaporkan bahwa ia telah menghubungi Baggott untuk kembali bergabung dengan timnas.
Namun, respons dari Baggott belum diketahui secara pasti. PSSI sendiri mengaku bingung bagaimana cara mendamaikan kedua pihak.
Arya Sinulingga menyatakan bahwa PSSI tidak ingin terlalu campur tangan dalam urusan antara pelatih dan pemain, dan berharap keduanya dapat menyelesaikan masalah secara profesional. (udn)
Load more