Belum sempat dilakukan, wasit tiba-tiba memberikan kartu merah kepada Ferarri karena menyikut kapten Filipina, Amani Aguildo.
Keputusan itu sempat mendapat review dari VAR, tetapi wasit tidak mengubah keputusannya dan akhirnya Indonesia harus bermain dengan 10 pemain.
Kartu merah itu pun sempat mendapat reaksi dari Shin Tae-yong. Dalam tayangan ulang di televisi, STY tampak berteriak dan terlihat sangat kesal.
kaget banget berasa ikut dimarahin??#TimnasDay pic.twitter.com/jeZGFqazL3— heulaaluhe (@aingriwehuy) December 21, 2024
Akan tetapi, tidak diketahui Shin Tae-yong berteriak kepada wasit atau Ferarri.
Sementara itu, sampai menit ke-70, Timnas Indonesia masih tertinggal 0-1 dari Filipina lewat tendangan penalti Bjorn Kristensen. (fan)
Load more