Jakarta, tvOnenews.com - Mantan pemain Timnas Indonesia, Greg Nwokolo menyampaikan ucapan menohok kepada pengamat dan netizen, yang kerap bikin gaduh.
Kegagalan Timnas Indonesia melangkah ke babak semifinal Piala AFF 2024 membuat suara suporter menjadi terbelah soal posisi Shin Tae-yong.
Ada suporter yang menilai Shin Tae-yong masih sangat pantas untuk menukangi Timnas Indonesia meski gagal total di Piala AFF 2024.
Namun, ada juga beberapa suporter yang menilai bahwa PSSI layak memecat pelatih asal Korea Selatan itu karena gagal membuat skuad Garuda perform.
Perang opini pun terjadi di media sosial dalam beberapa hari terakhir, hingga para pengamat sepak bola buka suara soal hal ini.
Sama seperti netizen, ada pengamat yang menilai bahwa tidak ada alasan Shin Tae-yong untuk dipecat setelah kegagalan di Piala AFF 2024.
Pasalnya, Shin Tae-yong memang bukan ditargetkan oleh PSSI untuk membawa Timnas Indonesia menjadi juara ajang dua tahunan tersebut.
Pada ajang ini, PSSI dan STY hanya ingin melakukan regenerasi para pemain Timnas Indonesia demi mencapai target jangka panjang.
Akan tetapi, ada juga pengamat yang menilai bahwa PSSI harus berpikir ulang untuk mempertahankan Shin Tae-yong sebagai pelatih Tim Merah Putih.
Terkait keriuhan antara pihak STY Out dan STY In di media sosial beberapa hari terakhir, Greg Nwokolo pun ikut buka suara.
Menurut Greg, baik pengamat atau netizen sebaiknya memberikan dukungan saja sepenuhnya kepada Timnas Indonesia.
"Kalian harus baik, dukung support Timnas saja tidak usah bacot," ujar Greg dikutip dari akun Instagram Valentino Simanjuntak, Jumat (27/12/2024).
"Menang bersyukur, kalah tetap suport jangan cuma tulis komen saja. Datang ke lapangan saja enggak, bayar tiket saja enggak," sambungnya.
Eks pemain Persija Jakarta dan Arema FC ini pun berpesan kepada suporter dan pengamat untuk bersikap yang baik demi kemajuan Timnas Indonesia.
"Jadi suporter yang baik, jadi pengamat yang baik tidak usah cari kesalahan pemain timnas," tutup Greg Nwokolo. (fan)
Load more