tvOnenews.com - Pemain legendaris Diego Michiels akhirnya mengungkapkan momen memalukan yang pernah ia alami saat membela Timnas Indonesia.
Diego, yang merupakan pemain keturunan Indonesia-Belanda, kini memperkuat Borneo FC Samarinda di Liga 1.
Ia menjadi Warga Negara Indonesia pada tahun 2011, saat berusia 21 tahun.
Sebelum menjadi WNI, Diego sudah memulai karier sepak bolanya di Belanda, dan namanya pertama kali mencuat saat bermain untuk Go Ahead Eagles.
Setelah itu, Diego mendapat kesempatan untuk membela Timnas Indonesia U-23 di ajang SEA Games, di mana ia berhasil meraih medali perak.
Load more