“Ya, Fardy Bachdim menghubungi saya beberapa hari terakhir. Dia bertanya apakah saya bisa membayangkan bermain untuk Timnas Indonesia,” lanjutnya.
Kendati demikian, Daniel Klein belum dapat memastikan kapan proses naturalisasi ke Timnas Indonesia bakal terwujud dan akan tetap menunggu.
“Saya pikir itu mungkin. Entahlah, bisa saja tahun ini saya ke Indonesia (untuk mengurus proses naturalisasi),” jelas Daniel Klein.
Kini, Daniel Klein tengah memperjuangkan satu tempat utama sebagai penjaga gawang FC Augsburg lantaran pada musim ini dirinya belum mencatatkan satu pun penampilan.
(han)
Load more