Jakarta, tvOnenews.com - Satu calon lawan Timnas Indonesia U-20 di turnamen mini, yang akan dilaksanakan jelang Piala Asia U-20 2025 tampaknya mulai terungkap.
Skuad Garuda Nusantara asuhan Indra Sjafri sedang mempersiapkan diri untuk tampil di Piala Asia U-20 2025, yang akan digelar pada Februari mendatang.
Tim yang diperkuat oleh Jens Raven, Welber Jardim, dan Dony Tri Pamungkas tersebut bakal dihadapkan dengan tugas berat untuk meraih tiket ke putaran final Piala Dunia U-20 2025.
Untuk mewujudkan target tersebut, Timnas Indonesia U-20 perlu mencapai empat besar alias semifinal yang mana bukanlah tugas yang mudah.
Skuad Garuda Nusantara sendiri sudah dihadapkan dengan lawan-lawan tangguh di fase grup, dengan menghadapi Uzbekistan, Iran, dan Yaman.
Load more