Melalui akun Instagram-nya @shin_jaewon77, ia memberikan sejumlah komentar di akun-akun yang memberitakan soal pemberhentian Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia.
Mula-mula, Shin Jae-won mengunggah perkataan di Instagram Stories-nya yang mempertanyakan kebijakan PSSI memutus kontrak Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia.
“Dia (Shin Tae-yong bawa Timnas Indonesia) naik 50 di peringkat FIFA selama 5 tahun dan menduduki peringkat ke 3 di kualifikasi piala dunia, tapi dia sekarang di pecat?,” tulis @shin_jaewon77.
“Anda telah bekerja keras sejauh ini, ayah telah melakukan yang terbaik untuk Indonesia,” lanjutnya.
Sementara itu, lagi-lagi Shin Jae-won memberikan komentar di akun Instagram @timnasindonesia. Kali ini, ia menyindir soal kiprah Timnas Indonesia tanpa Shin Tae-yong.
Load more