Jakarta, tvOnenews.com - Timnas Indonesia dikabarkan akan dilatih juru taktik asal Belanda, Patrick Kluivert. Dia menggantikan Shin Tae-yong yang resmi dipecat PSSI pada Senin (6/1/2025).
Rumor Patrick Kluivert akan menangani Timnas Indonesia dikonfirmasi oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.
Mantan Presiden Inter Milan itu mengkonfirmasi telah menghubungi tiga calon pelatih dari Belanda, yang satu di antaranya adalah Patrick Kluivert.
Erick pun menambahkan pelatih baru tersebut akan dibantu oleh dua asisten pelatih.
"Benuanya Eropa, negaranya Belanda," ujar Erick dalam konferensi pers di Danareksa, Jakarta, Senin.
Terlepas dari rumor Kluivert, Indonesia sejatinya memiliki sejarah panjang yang berkaitan dengan pelatih asal Belanda.
Berikut ini adalah beberapa pelatih dari Belanda yang pernah menangani Timnas Indonesia. Bagaimana nasibnya?
Wiel Coerver
Wiel Coerver melatih Timnas Indonesia pada 1975-1976 dan 1979. Dia Dikenal sebagai The Albert Einstein of Football.
Coerver membawa Feyenoord juara Piala Eropa 1973-1974 sebelum melatih Indonesia. Di bawah arahannya, Indonesia meraih medali perak SEA Games 1979.
Frans van Balkom
Frans van Balkom melatih Timnas Indonesia pada 1978-1979.
Kariernya lebih banyak berpusat di Asia, termasuk melatih Tokyo Verdy, timnas Hong Kong, dan Albirex Niigata.
Henk Wullems
Henk Wullems memimpin Timnas Indonesia pada 1996-1997, membawa tim meraih medali perak SEA Games 1997.
Ia juga sukses membawa Bandung Raya juara Divisi Utama Liga Indonesia 1995-1996.
Wim Rijsbergen
Wim Rijsbergen menjadi pelatih Timnas Indonesia pada 2011-2012 dan kemudian menjabat Direktur Teknik PSSI.
Sayangnya, masa jabatannya sebagai pelatih Timnas Indonesia tidak berlangsung lama.
Pieter Huistra
Pieter Huistra awalnya menjabat sebagai Direktur Teknik PSSI pada 2014 sebelum menjadi pelatih interim pada 2015. Namun, kariernya terhenti karena sanksi FIFA terhadap PSSI.
Pieter Huistra bahkan jadi pelatih dengan jabatan paling singkat yakni hanya 1 bulan. Pieter Huistra menjadi pelatih Timnas Indonesia hanya pada Mei 2015 hingga Juni 2015.
Keputusan PSSI untuk kembali menunjuk pelatih asal Belanda mengindikasikan harapan besar terhadap gaya kepelatihan khas Eropa.
Shin Tae-yong, meski kini harus meninggalkan posisinya, telah meninggalkan jejak sejarah bagi Timnas Indonesia.
Dengan pencapaian putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026, ia membuktikan bahwa Timnas mampu bersaing di level internasional.
Kini, tugas besar ada di tangan pelatih baru asal Belanda untuk melanjutkan tongkat estafet tersebut.
(dwi/sub)
Load more