Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Timnas Indonesia yang baru saja resmi diperkenalkan, Patrick Kluivert, ungkap pemain lokal favoritnya.
Patrick Kluivert resmi diperkenalkan sebagai pelatih baru Timnas Indonesia oleh PSSI menggantikan Shin Tae-yong.
Perkenalan Patrick Kluivert tersebut dilakukan di Hotel Mulia, Jakarta, pada Minggu (12/1/2025) sore WIB.
Dalam sesi konferensi pers tersebut, pelatih asal Belanda ini mendapat beberapa pertanyaan dari pembawa acara.
Salah satu pertanyaan yang didapat oleh Patrick Kluivert adalah soal pemain lokal favoritnya di Timnas Indonesia.
"Pemain lokal saya suka Marselino Ferdinan, tetapi dia bukan satu-satunya," ujar Patrick Kluivert menjawab pertanyaan dari awak media.
Load more