Jakarta, tvOnenews.com - Media Korea Selatan, Dailian News menyebut pemain naturalisasi asal Belanda menjadi racun bagi Shin Tae-yong di Timnas Indonesia.
Pernyataan itu disampaikan setelah STY -sapaan akrab Shin Tae-yong- dipecat oleh PSSI dari kursi pelatih Timnas Indonesia pada Senin (6/1/2025) lalu.
Juru taktik asal Korea Selatan itu mengambil alih jabatan pelatih Timnas Indonesia sejak akhir 2019 dan memiliki sisa kontrak hingga Juni 2027.
Berhubung kontraknya masih tersisa hingga tiga tahun ke depan, STY mendapatkan uang kompensasi pemecatan yang dikabarkan puluhan miliar rupiah.
Load more