Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert mengaku tak akan menetap di Tanah Air selama masa persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Maret 2025 mendatang.
Patrick Kluivert resmi ditunjuk PSSI sebagai pelatih baru Timnas Indonesia untuk menggantikan Shin Tae-yong pada Rabu (8/1/2025) lalu.
Pelatih berusia 48 tahun itu juga telah tiba di Tanah Air dengan didampingi asisten pelatih Denny Landzaat di Bandara Soekarno-Hatta pada Sabtu (11/1/2025) malam WIB.
Dia terbang langsung dari Belanda menaiki pesawat KLM Royal Dutch Airline dengan nomor penerbangan KL 809.
Load more