tvOnenews.com - Salah satu orang yang cukup dekat dengan Shin Tae-yong selama melatih Timnas Indonesia mengungkapkan kalau pasukan Garuda pernah membuat STY menangis sampai dua kali.
Hal tersebut disampaikan oleh asisten pelatih Shin Tae-yong yakni Yoo Jae-hoon saat dirinya menceritakan momen emosional yang pernah dilalui STY bersama Timnas Indonesia.
Momen tersebut Yoo Jae-hoon sampaikan saat dirinya jadi bintang tamu di kanal youtube Bicara Bola.
Kolase Yoo Jae-hoon dan Shin Tae-yong (Sumber: Instagram - Yoo Jae-hoon / tvOnenews Ilham Giovani)
Sebelumnya, Yoo Jae-hoon menyebut kalau Shin Tae-yong merupakan sosok pelatih yang sangat disiplin dengan segala aturan yang ia buat saat menukangi Timnas Indonesia.
"Ya, Shin Tae-yong sangat disiplin. Bahkan, dia juga membuat peraturan baru bagi pemain dan stafnya. Jika ada yang terlambat datang dalam momen apapun baik latihan, makan, rapat, dan lain-lain, Shin Tae-yong akan memberikan denda dengan memotong uang saku sebesar Rp 1 Juta. Sebelumnya adalah Rp 500 ribu," kata Yoo Jae-hoon.
Coach yoo mengatakan kalau STY memutuskan uang denda tersebut nantinya akan disumbangkan ke panti asuhan.
"Kami terkejut. Kami juga bangga, seorang Shin Tae-yong memiliki kepedulian yang tinggi terhadap panti asuhan. Kami sangat respek," kata Coach Yoo.
Dalam kesempatan itu, Yoo Jae-hoon menceritakan dua momen emosional yang harus dilalui Shin Tae-yong saat melatih Timnas Indonesia.
Shin Tae-yong saat Konferensi Pers (Sumber: tvonenews.com - Ilham Giovani)
Pertama saat Timnas Indonesia harus kalah dari Thailand di semifinal SEA Games 2021 lalu.
Anak asuh STY harus kalah dari Thailand 1-0 dan membuat mereka gagal melaju ke partai puncak.
Selain momen itu, asisten pelatih yang akrab disapa Coach Yoo itu mengatakan kalau STY juga menangis saat Timnas Indonesia kalah dari Irak di perebutan juara ke-3 Piala Asia U-23.
Saat itu Timnas Indonesia harus kalah 1-2 dari Irak dan gagal merebut tiket Olimpiade Paris 2024.
"Saya ingat, saat itu, Shin Tae-yong menangis. Dia merasa terpukul oleh kekalahan itu," kata Yoo.
Meski begitu, Yoo Jae-hoon mengungkapkan jika STY selalu menunjukan komitmen dan profesionalismenya di setiap pertandingan TImnas Indonesia.
Sayangnya, kebersamaan Shin tae-yong dan Timnas Indonesia harus berakhir setelah PSSI memutuskan untuk mengakhiri kerja sama dengan pelatih asal Korea Selatan itu.
(anf/akg)
Load more