Jakarta, tvOnenews.com - Anak Patrick Kluivert, Justin Kluivert bisa dinaturalisasi untuk bela Timnas Indonesia? begini kata FIFA.
Justin Kluivert tengah menjadi perbincangan usai mencetak gol untuk Bournemouth ke gawang Chelsea pada laga lanjutan Premier League.
Bournemouth berhasil mencuri poin saat bermain imbang melawan Chelsea 2-2 pada pekan ke-21 Premier League 2024-2025, Rabu (15/1/2025) dini hari.
Dalam laga yang berlangsung di markas Chelsea, Stamford Bridge itu, The Blues berhasil untuk lebih dulu lewat gol Cole Palmer.
Akan tetapi, Bournemouth sukses membalikkan keadaan menjadi 2-1 melalui tendangan penalti Justin Kluivert dan gol Antoine Semenyo.
Sayangnya, kemenangan yang sudah di depan mata harus buyar karena Chelsea menyamakan kedudukan 2-2 melalui gol Reece James pada menit akhir.
Hasil ini membuat Bournemouth tetap berada di peringkat ketujuh dengan 34 poin. Sementara Chelsea tertahan di posisi keempat dengan 36 angka.
Pada laga tersebut, sorotan diberikan kepada Justin Kluivert yang berhasil mencetak gol setelah masuk menit 22 menggantikan James Hill.
Musim ini, pemain berusia 25 tahun ini tampil cukup luar biasa dengan mencatatkan delapan gol dan tiga assist dalam 22 laga Bournemouth.
Lantas, apakah Justin Kluivert bisa dinaturalisasi untuk memperkuat Timnas Indonesia mengingat ayahnya sedang bekerja di skuad Garuda?
Soal naturalisasi pemain dan perpindahan asosiasi, FIFA sudah mengaturnya dalam sebuah regulasi yang terbit pada 2021 lalu.
Salah satu poin agar pemain berdasarkan regulasi FIFA Pasal 9 Poin C, disebutkan batas maksimal seorang pemain bisa pindah asosiasi.
FIFA menyebutkan bahwa seorang pemain maksimal tampil sebanyak tiga laga tipe A di level senior.
Kebetulan Justin Kluivert baru bertanding bersama Timnas Belanda sebanyak tiga kali saat menghadapi Peru dan Portugal dalam laga persahabatan pada 2018.
Kemudian, dia juga sempat bermain melawan Bosnia dalam laga UEFA Nations League pada 19 November 2024 lalu.
Artinya, dia masih memenuhi syarat untuk bisa dinaturalisasi berdasarkan regulasi FIFA Pasal 9 Poin C.
Namun, Justin Kluivert tidak memenuhi syarat dalam regulasi yang menyebutkan pemain maksimal harus memiliki darah keturunan maksimal kakek dan nenek.
Sementara kakek Justin yang juga ayah dari Patrick, Kenneth Kluivert merupakan pesepakbola asal Suriname, bukan Indonesia.
Dengan demikian, dia tidak memiliki darah keturunan Indonesia dan belum memenuhi syarat dinaturalisasi untuk memperkuat Timnas Indonesia.
Jika tidak memiliki darah keturunan, pemain tersebut harus berada di sebuah negara yang dituju selama lima tahun berturut-turut.
Hal ini pernah dilakukan eks striker Timnas Indonesia, Cristian Gonzales dan terkini Nguyen Xuan Son dari Vietnam. (fan)
Load more