tvOnenews.com - Timnas Indonesia kebanjiran pemain naturalisasi untuk memperkuat tim dalam laga internasional dengan level yang lebih tinggi.
Proyek naturalisasi ini sudah dimulai oleh Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI) sejak era kepelatihan Shin Tae-yong.
Bahkan, proyek tersebut tetap dilanjutkan, meski STY sudah dipecat oleh PSSI sejak Senin (6/1/2025) lalu.
Belum lama ini, Ketum PSSI Erick Thohir juga sudah mengumumkan dua nama baru yang akan segera bergabung ke Timnas Indonesia, yakni Ole Romeny dan Jairo Riedewald.
Diketahui, PSSI sedang mengurus proses naturalisasi kedua pemain tersebut, agar bisa secepatnya bergabung ke Skuad Garuda.
"Kalau Ole sendiri kan memang sudah cek kesehatan, sudah ke kedutaan besar, tinggal mengambil sumpah. Kalau Jairo masih proses," ujar Erick Thohir di Kantor Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI, Senin (14/1/2025).
Erick Thohir juga sempat ditanya mengenai pemain naturalisasi selanjutnya, setelah Ole dan Jairo. Namun, Ketum PSSI tersebut justru mengutip pernyataan Patrick Kluivert sehari sebelumnya, bahwa pemain lokal adalah jantung dan jiwa Timnas Indonesia.
"Seperti yang disampaikan Coach Patrick, bahwa pemain Indonesia adalah jantung daripada tim nasional," katanya.
Di sisi lain, nama anak Shin Tae-yong, yakni Shin Jae-won sempat mencuat. Ia diisukan akan dinaturalisasi dan jadi pemain Timnas Indonesia selanjutnya.
Dalam sebuah video yang diunggah di kanal YouTube Kreator Bola pada Sabtu (11/3/2024), menyebut nama kedua putra Shin Tae-yong, yakni Shin Jae-won dan Shin Jae-hyuk.
Dalam narasi yang disebutkan dalam video tersebut, kanal YouTube Kreator Bola menyebut bahwa kedua putra STY itu seolah akan menjadi pemain naturalisasi selanjutnya.
"Apakah kamu tidak bisa menjadi warga negara Indonesia yang dinaturalisasi? Apakah kamu berdarah Indonesia?" tanya sahabat karib Shin Jae-won yang dikenal dengan panggilan Iksam Hyeong.
"Di keluargaku tidak ada (darah Indonesia)," jawab Shin Jae-won, dikutip dari kanal YouTube 익삼이형 (re: Iksam Hyeong), Senin (30/12/2024).
Bak tak puas dengan jawaban sahabatnya, Iksam Hyeong pun sempat menanyakan hal serupa secara langsung kepada Shin Tae-yong yang sedang diwawancarai bersama Shin Jae-won, usai kemenangan Indonesia dari Arab Saudi beberapa waktu lalu.
"Apakah Shin Jae-won tidak bisa dinaturalisasi sebagai warga negara Indonesia?" tanya Iksam Hyeong kepada Shin Tae-yong.
"Memangnya di keluarga kita ada darah Indonesia?" tanya Shin Jae-won ke ayahnya.
"Gak ada," jawab Shin Tae-yong yang diakhiri dengan tawa.
"Pasti harus ada itu (darah Indonesia) agar bisa dinaturalisasi?" tanya Iksam Hyeong memastikan.
"Atau kamu harus tinggal di Indonesia selama lebih dari 5 tahun," tambah Shin Tae-yong.
Pada suatu waktu berbeda, Shin Jae-won juga pernah menjelaskan kepada sahabatnya itu mengenai syarat naturalisasi yang ada di Indonesia.
"Bisakah kamu dinaturalisasi juga? Apakah syarat naturalisasi tidak terpenuhi? Apakah tidak mungkin sama sekali (untuk Shin Jae-won dinaturalisasi)?" tanya Iksam Hyeong.
"Nah, pemain yang bisa dinaturalisasi hanya mereka yang memiliki keturunan darah Indonesia. Katanya Indonesia dulunya jajahan Belanda. Jadi, (kalau ada) nenek, nenek buyut dalam keluarga tersebut yang berdarah Indonesia, kamu bisa dinaturalisasi," jelas Shin Jae-won.
Load more