Ia sempat bermain di AC Milan selama semusim sebelum akhirnya pindah ke Barcelona.
Kluivert berada di puncak kariernya saat membela klub Catalan itu dengan mencatatkan 122 gol dari 257 penampilan.
Setelahnya, Patrick Kluivert memperkuat beberapa klub besar lainnya seperti Newcastle United, Valencia, PSV, hingga akhirnya pensiun di Lilie pada 2008.
Sementara itu, karier kepelatihan Kluivert dimulai pada tahun 2008, dimana ia menjadi pelatih striker AZ Alkmaar hingga 2009.
Kemudian, ia ditunjuk menjadi asisten pelatih untuk klub Australia, Brisbane Roar.
Namun, Kluivert kembali menjadi pelatih striker untuk NSC Nijmegen, kemudian FC Twente U-21.
Mantan pemain Barcelona itu juga sempat menjadi asisten pelatih Timnas Belanda di tahun 2012-2014.
Karier kepelatihan Kluivert kemudian berlanjut ketika ia menjadi pelatih kepala Timnas Curacao selama 2 periode (2015-2016).
Load more