Namun, mereka sudah mulai bisa membahas kesepakatan prakontrak untuk bergabung pada musim panas mendatang.
Hal itulah yang dibahas oleh Diks dan klub asal Jerman, Borussia Monchengladbach, yang sudah lama meminatinya.
Gladbach sudah dikaitkan dengan eks pemain Fiorentina itu sejak bursa transfer musim panas pada tahun lalu.
Kini, Die Fohlen akhirnya mencapai kesepakatan, sebagaimana laporan dari jurnalis asal Jerman, Florian Plettenberg, pada Senin (20/1/2025) kemarin.
“Kesepakatan penuh di antara Borussia dan Kevin Diks mengenai transfer gratis pada musim panas telah dicapai,” demikian cuitan dari Plettenberg di media sosial X, @Plettigoal.
Load more