“Kadang aku juga ikut masuk di cadangan tim senior, jadi itu pengalaman yang sangat bagus,” kata Robin Kelder.
Melalui wawancaranya bersama Yussa Nugraha, Robin Kelder mengaku punya garis keturunan Indonesia dari sang nenek di pihak ibu yang lahir di Jakarta.
“Darah Indonesia ada dari keluarga ayahku dan nenekku lahir di Jakarta, jadi dia orang Indonesia,” papar Kelder dikutip dari YouTube Yussa Nugraha.
“Kakekku orang Belanda, jadi ayahku setengah Indonesia dan mamaku setengah Antillen (negara jajahan Belanda),” tambahnya.
Punya garis keturunan nusantara membuat Robin Kelder selalu mengikuti perkembangan Timnas Indonesia, salah satunya di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Load more