LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Gerald Vanenburg menangani Timnas Indonesia U-23
Sumber :
  • Ajax Amsterdam Official

Rekam Jejak Pelatih Baru Timnas Indonesia U-23 Gerald Vanenburg Terkuak: Pernah Kerja Bareng Eks Juru Taktik Manchester United

Rekam jejak pelatih baru Timnas Indonesia U-23, Gerald Vanenburg, perlahan-lahan terkuak bahwa dia pernah kerja dengan mantan juru taktik Manchester United.

Sabtu, 25 Januari 2025 - 03:32 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Rekam jejak pelatih baru Timnas Indonesia U-23, Gerald Vanenburg, perlahan-lahan terkuak bahwa dia pernah kerja dengan eks pelatih Manchester United.

PSSI resmi mengumumkan penunjukan Gerald Vanenburg pada Jumat (24/1/2025) sore kemarin WIB.

Sang juru taktik berusia 60 tahun dipastikan akan memimpin Timnas Indonesia U-23, selain menjadi asisten pelatih ketiga untuk Patrick Kluivert di tim senior.

Sebelumnya, Kluivert sudah memiliki dua asisten, yang juga berasal dari Belanda, yaitu Alex Pastoor dan Denny Landzaat.

Timnas Indonesia U-23 hampir menembus Olimpiade Paris 2024 pada tahun lalu, ketika Shin Tae-yong membawa mereka ke semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Juga

Namun, sederet kekalahan dari Uzbekistan, Irak, dan Guinea memupus mimpi Garuda Muda untuk tampil di Olimpiade Paris 2024.

Gerald Vanenburg ditunjuk sebagai asisten pelatih Patrick Kluivert dan pelatih Timnas Indonesia U-23
Gerald Vanenburg ditunjuk sebagai asisten pelatih Patrick Kluivert dan pelatih Timnas Indonesia U-23
Sumber :
  • PSSI

 

Pada tahun ini, Garuda Muda akan melakoni Kualifikasi Piala Asia U-23 2026 dan Vanenburg akan memimpin tim tersebut.

Namun, Piala Asia U-23 2026 tidak akan menjadi jalur Timnas Indonesia U-23 menembus Olimpiade.

Sebab, babak kualifikasi untuk Olimpiade Los Angeles 2028 akan dilaksanakan pada Piala Asia U-23 2028.

Vanenburg merupakan legenda sepak bola Belanda, layaknya Kluivert, dengan prestasi mentereng sebagai pemain.

Dia pernah menjadi bagian dari skuad Timnas Belanda yang menjadi juara Piala Eropa 1988 bersama Marco van Basten, Ruud Gullitt, dan Frank Rijkaard.

Patrick Kluivert tunjuk Gerald Vanenburg sebagai asisten pelatihnya di Timnas Indonesia
Patrick Kluivert tunjuk Gerald Vanenburg sebagai asisten pelatihnya di Timnas Indonesia
Sumber :
  • PSSI

 

Vanenburg mengukir 1 gol dari 42 penampilan bersama Belanda, selagi mencetak 168 gol dari 660 penampilan di berbagai klub yang dibelanya.

Sepanjang kariernya, Vanenburg pernah membela klub-klub top Belanda, seperti Ajax, PSV Eindhoven, dan FC Utrecht.

Dia juga pernah memperkuat tim Prancis, Cannes, dan 1860 Munich di Jerman, selagi bertualang ke Asia untuk membela Jubilo Iwata selama empat tahun pada dekade 90-an.

Sebagai pelatih, Vanenburg hanya pernah menangani PSV di level U-19, kemudian menjadi pelatih kepala untuk waktu singkat bersama 1860 Munich pada 2004.

Selanjutnya, Vanenburg menjadi pelatih kepala di Helmond Sport dan FC Eindhoven, selagi menjadi asisten pelatih di Willem II.

PSSI Tunjuk Gerald Vanenburg sebagai pelatih Timnas Indonesia U-23
PSSI Tunjuk Gerald Vanenburg sebagai pelatih Timnas Indonesia U-23
Sumber :
  • Ajax

 

Di Ajax, Vanenburg merupakan pelatih teknis untuk tim U-17, U-18, dan terakhir U-21, pos yang ditinggalkan olehnya pada Mei 2023.

Pada saat itu, Vanenburg diketahui bekerja bersama eks pelatih Manchester United, Erik ten Hag, meski tidak secara langsung.

Ten Hag merupakan pelatih kepala di tim senior, selagi Vanenburg bekerja untuk tim di level usia.

Dalam pesannya, Vanenburg mengaku tidak sabar untuk segera menjabat sebagai pelatih Timnas Indonesia U-23.

“Saya sangat bangga atas kesempatan ini, dan akan memberikan segenap hati saya. Sepak bola adalah tentang semangat, dan memiliki kesempatan untuk bekerja sama dengan Patrick untuk sepak bola Indonesia adalah luar biasa. Saya tidak sabar untuk datang ke Indonesia,” ujar Gerald. (rda)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Bejat, Tiga Lansia di Bombana Diringkus Polisi Usai Setubuhi Siswi SMP, Korban Hamil 6 Bulan

Bejat, Tiga Lansia di Bombana Diringkus Polisi Usai Setubuhi Siswi SMP, Korban Hamil 6 Bulan

3 pria lansia di Bombana, Sulawesi Tenggara diringkus polisi usai melakukan tindak pidana persetubuhan terhadap siswi kelas 3 SMP, korban tengah hamil 6 bulan.
Atraksi Barangsai dan Bagi-bagi Angpao Meriahkan Perayaan Imlek di Araya, Usung Tema “Unity in Diversity

Atraksi Barangsai dan Bagi-bagi Angpao Meriahkan Perayaan Imlek di Araya, Usung Tema “Unity in Diversity"

Atraksi barongsai dan bagi angpao mewarnai perayaan Tahun Baru China atau Imlek 2576 tahun 2025, yang digelar warga Perumahan Araya Galaxy Bumi Permai, Surabaya
Mulai Hari Ini Jangan Tinggalkan Amalan Ini, Kata Ustaz Adi Hidayat Bisa Datangkan Keberkahan

Mulai Hari Ini Jangan Tinggalkan Amalan Ini, Kata Ustaz Adi Hidayat Bisa Datangkan Keberkahan

Kebiasaan baik merupakan amalan yang dianjurkan agama Islam. Kata Ustaz Adi Hidayat harus diterapkan saat memulai segala aktivitas di kehidupan sehari-hari. ...
Bursa Transfer: Kabar Buruk AC Milan, Mimpi Rossoneri Gaet Mesin Gol Liga Belanda Masih Terlalu Sulit Diwujudkan

Bursa Transfer: Kabar Buruk AC Milan, Mimpi Rossoneri Gaet Mesin Gol Liga Belanda Masih Terlalu Sulit Diwujudkan

Mimpi klub Liga Italia, AC Milan mendatangkan striker baru pada bursa transfer musim dingin ini diprediksi bakal mendapat jalan terjal bahkan sulit terwujud.
Prediksi Line Up Timnas Indonesia U-20 Vs Suriah Hari Ini: Jens Raven Gendong Garuda Nusantara Koyak Gawang Elang Qasioun?

Prediksi Line Up Timnas Indonesia U-20 Vs Suriah Hari Ini: Jens Raven Gendong Garuda Nusantara Koyak Gawang Elang Qasioun?

Berikut prediksi line up alias kesebelasan pertama Timnas Indonesia U-20 vs Suriah pada matchday kedua turnamen U-20 Challenge Series 2025.
Sebelum Patrick Kluivert Ambil Keputusan, Coach Justin Sebut Pemain Timnas Indonesia Andalan Shin Tae-yong Ini akan...

Sebelum Patrick Kluivert Ambil Keputusan, Coach Justin Sebut Pemain Timnas Indonesia Andalan Shin Tae-yong Ini akan...

Coach Justin bicara soal nasib pemain andalan Shin Tae-yong di Timnas Indonesai di bawah asuhan Patrick Kluivert, apakah akan terganti atau tetap bertahan?
Trending
Mantan Pelatih Kiper Timnas Pastikan Shin Tae-yong Tetap Kembali ke Indonesia: Beliau Akan Kembali, Soalnya...

Mantan Pelatih Kiper Timnas Pastikan Shin Tae-yong Tetap Kembali ke Indonesia: Beliau Akan Kembali, Soalnya...

Yoo Jae-hoon memastikan bahwa Shin Tae-yong akan tetap kembali ke Indonesia karena masih memiliki sejumlah urusan termasuk soal akademi sepakbolanya di Jakarta
Dikawal Fans Garuda, Shin Tae-yong Pulang ke Korea Selatan Bawa Oleh-Oleh dari Indonesia

Dikawal Fans Garuda, Shin Tae-yong Pulang ke Korea Selatan Bawa Oleh-Oleh dari Indonesia

"Tadi terakhir kita (rombongan Shin Tae-yong) ketemu Pak Menpora sebelum berangkat ke Bandara dan ada oleh-oleh dari kaya batik Indonesia," ujar Yoo Jae-hoon
Tak Malu-malu Lagi, Legenda Malaysia Safee Sali Bilang Kalau Negaranya Memang Tak Sehebat Timnas Indonesia: Skuad Garuda itu...

Tak Malu-malu Lagi, Legenda Malaysia Safee Sali Bilang Kalau Negaranya Memang Tak Sehebat Timnas Indonesia: Skuad Garuda itu...

Legenda asal Malaysia, Safee Sali, kini sudah tak malu-malu lagi mengakui jika negaranya memang tak sehebat Timnas Indonesia, begini pengakuan jujurnya....
Firasat Shin Tae-yong Jadi Kenyataan? Dua Bulan Sebelum Diganti Patrick Kluivert, Ia Bilang Kalau Melatih Timnas Indonesia Itu...

Firasat Shin Tae-yong Jadi Kenyataan? Dua Bulan Sebelum Diganti Patrick Kluivert, Ia Bilang Kalau Melatih Timnas Indonesia Itu...

Beberapa bulan sebelum digantikan Patrick Kluivert, ternyata Shin Tae-yong sudah punya firasat kalau tugasnya sebagai pelatih Timnas Indonesia tak bertahan lama
Publik Denmark Tak Habis Pikir, Bisa-bisanya Kevin Diks yang Harganya Puluhan Miliar Malah Dilepas Gratis ke Klub Jerman, Padahal...

Publik Denmark Tak Habis Pikir, Bisa-bisanya Kevin Diks yang Harganya Puluhan Miliar Malah Dilepas Gratis ke Klub Jerman, Padahal...

Seharusnya bisa dapat puluhan miliar, warga Denmark heran bisa-bisanya FC Copenhagen lepas pemain Timnas Indonesia Kevin Diks secara gratis ke Monchengladbach.
Tak Tahan Lagi Bendung Air Mata, Shin Tae-yong Akhirnya Jujur soal Alasan Menangis Selama di Timnas Indonesia: Masyarakatnya...

Tak Tahan Lagi Bendung Air Mata, Shin Tae-yong Akhirnya Jujur soal Alasan Menangis Selama di Timnas Indonesia: Masyarakatnya...

Air mata Shin Tae-yong pecah sebelum meninggalkan Indonesia pada Minggu (26/1/2025) malam WIB, namun itu bukan sekali saja sang pelatih asal Korea itu menangis.
Jadwal Timnas Indonesia U-20 Vs Suriah Hari Ini: Indra Sjafri Pastikan Rotasi, Jens Raven dan 4 Pemain Lain yang Sempat Absen Siap Main

Jadwal Timnas Indonesia U-20 Vs Suriah Hari Ini: Indra Sjafri Pastikan Rotasi, Jens Raven dan 4 Pemain Lain yang Sempat Absen Siap Main

Berikut Jadwal Timnas Indonesia U-20 vs Suriah hari ini pada matchday kedua U-20 Challenge Series 2025 yang bakal dihelat di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Senin (27/1/2025).
Selengkapnya
Viral