Winger keturunan itu dilarang FIFA untuk membela Timnas Indonesia U-23 karena saat itu namanya masih terdaftar di bawah Federasi Sepak Bola Belanda (KNVB).
Dalam surat yang dikirim KNVB ke FIFA, mereka menyatakan Ezra Walian pernah bermain untuk Timnas Belanda U15, U-16, dan U-17 sebelum menjadi WNI.
Karenanya, Ezra Walian tak mendapat restu FIFA untuk membela Garuda Muda setelah organisasi sepak bola dunia itu menerima memorandum dari KNVB.
PSSI kemudian mengajukan surat ke FIFA. Alhasil, FIFA kembali memberi restu Ezra Walian sepenuhnya untuk membela Timnas Indonesia sejak 2021 silam.
Namun, penampilan terakhir Ezra Walian bersama Timnas Indonesia terjadi saat melawan Singapura di semifinal Piala AFF 2020 lalu.
Secara keseluruhan, Ezra Walian telah mencatatkan total 9 penampilan dan 3 gol untuk Timnas Indonesia senior di berbagai ajang.
Setelah sekian purnama tidak dipanggil ke Timnas Indonesia lagi, Ezra Walian mengatakan bahwa dirinya siap kembali memperkuat skuad Garuda.
Dia berharap bisa dipanggil ke Timnas Indonesia yang saat ini dilatih Patrick Kluivert. Namun, ia lebih dulu ingin membuktikan kualitasnya bersama Persik Kediri.
Load more