tvOnenews.com - Beberapa waktu yang lalu, keputusan PSSI untuk mendepak Shin Tae-yong dari kursi pelatih Timnas Indonesia sempat mendapatkan sorotan dari fans Garuda.
Di media sosial, banyak pro kontra di kalangan para suporter Timnas Indonesia terkait keputusan berani dari PSSI itu.
Terlebih, pasca mengumumkan jika Shin Tae-yong sudah tidak lagi menjadi pelatih kepala Timnas Indonesia, PSSI langsung bergerak cepat mencari penggantinya.
Patrick Kluivert (sumber: PSSI)
Sampai akhirnya, PSSI bergerak cepat dengan menunjuk legenda Tim Nasional Belanda, Patrick Kluivert untuk mengisi posisi yang ditinggalkan Shin Tae-yong.
Penunjukan Patrick Kluivert pun justru semakin menimbulkan pro kontra di kalangan para suporter.
Banyak fans Garuda yang justru meragukan kemampuan melatih Patrick Kluivert jika melihat pada pengalamannya sebagai seorang pelatih.
Load more