Selain itu, dia juga sukses membuat Timnas Indonesia lolos hingga babak 16 besar Piala Asia 2023 dan semifinal Piala Asia U-23 2024.
Hal krusial lainnya adalah Shin Tae-yong pada saat akan dipecat sedang mempersiapkan timnya untuk menghadapi Australia dan Bahrain.
Timnas Indonesia akan bertandang ke markas Australia di Sydney Football Stadium pada 20 Maret 2025 mendatang.
Berselang lima hari, skuad Garuda akan menjamu Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.
Namun, Shin Tae-yong akhirnya bertolak kembali ke negaranya Korea Selatan pada Minggu (27/1/2025) malam WIB.
Load more