tvOnenews.com - Mantan Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong akhirnya meninggalkan Indonesia dan bertolak pulang ke Korea Selatan, pada Minggu (26/1/2025) malam WIB.
Kepulangannya di bandara Soekarno Hatta, Tangerang diiringi ratusan suporter Timnas Indonesia. Shin Tae-yong tampak tak kuasa menahan haru.
Para suporter tak henti-hentinya mereka meneriakkan nyanyian dan ucapan terima kasih untuk Shin Tae-yong.
Kepemimpinannya selama lima tahun terakhir telah membawa transformasi besar dalam dunia sepak bola Indonesia, khususnya di tim nasional.
Namun pada akhirnya Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengambil langkah non populer dengan mengganti Shin Tae-yong di awal tahun 2025, di tengah Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Load more