Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih asal Belanda Patrick Kluivert kini memimpin Timnas Indonesia.
Dengan terisinya skuad kepelatihan Timnas Indonesia, maka tersisa posisi Direktur Teknik PSSI yang belum terisi.
Mengingat dominasi Belanda di dalamnya, pilihan pelatih asal Belanda pun bisa diseriusi oleh PSSI.
Namun berbeda dari kepelatihan Timnas Indonesia yang 'hanya' bekerja untuk Timnas Indonesia, lingkup Dirtek PSSI yang lebih luas membuat pelatih tersebut harus tinggal di Indonesia.
Untuk itu, perlu pelatih yang sudah paham dengan sepak bola Indonesia.
Load more