Jakarta, tvOnenews.com - Keputusan FIFA dianggap telah menguntungkan Australia saat menjamu Timnas Indonesia pada Maret 2025.
Socceroos -julukan Timnas Australia- bakal menerima kunjungan dari skuad Garuda dalam lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup C.
Tim Negeri Kanguru itu dijadwalkan menjamu Timnas Indonesia asuhan Patrick Kluivert di Sydney Football Stadium pada 20 Maret 2025.
Socceroos selaku tuan rumah sudah barang tentu menargetkan kemenangan atas skuad Garuda demi mengamankan posisinya di klasemen Grup C.
Australia saat ini bertengger di peringkat kedua dengan tujuh poin, hanya unggul satu angka atas Timnas Indonesia di posisi ketiga dengan enam poin.
Load more