Tajonar merupakan salah satu dari enam akademi yang terpilih untuk menjadi tuan rumah bagi tiga dari 18 pemain muda Indonesia yang akan berlatih melalui proyek ini, yang bertujuan untuk meningkatkan level sepak bola di Indonesia.
Akademi Osasuna ini dipilih karena kemampuannya yang telah terbukti dalam mengembangkan pemain dan pendekatannya yang unik, yang berfokus pada performa atletik dan pengembangan holistik. Metode pengembangan pemain muda ini mencakup akademis, kesejahteraan sosial dan psikologis, kesehatan emosional, dan pertumbuhan pribadi secara keseluruhan.
“Sepak bola dapat membuka banyak pintu, dan dalam hal ini, Osasuna memiliki potensi yang sangat besar. Ketika para pemain ini datang ke sini, selain mengikuti latihan, bergabung dengan tim U-16 Osasuna mendorong mereka untuk menantang diri mereka sendiri dan melihat kemampuan mereka,” kata Alcalde.
Tim-tim lain yang berbagi klub dengan para pemain Indonesia adalah Girona FC, Deportivo Alaves, CE Europa, FC Andorra, dan Reus Reddis.
Kunjungan para pemain muda Indonesia ini menyusul kunjungan sebelumnya dari dua pemain Portland Timbers, direktur umum Yamaguchi FC, dan dua pelatih usia muda dari FC Dallas dan FC Cincinnati.(ant/lgn)
Load more