tvOnenews.com - Tiba-tiba media Vietnam bawa kabar buruk untuk Timnas Indonesia yang bisa menutup pintu Skuad Patrick Kluivert menuju Piala Dunia 2026.
Saat ini Timnas Indonesia tengah bersiap-siap untuk pertandingan menghadapi Australia yang akan berlangsung pada 20 Maret mendatang.
Ketika masih dilatih oleh Shin Tae-yong, Timnas Indonesia berhasil menahan imbang Australia di Stadion GBK.
Dengan hadirnya Patrick Kluivert sebagai pelatih baru serta bergabungnya pemain naturalisasi terbaru Timnas Indonesia, peluang Skuad Garuda untuk menang lawan Australia bisa semakin besar.
Hasil imbang melawan Australia pun sebenarnya juga sudah cukup untuk membawa Timnas Indonesia menuju Piala Dunia 2026.
Kemudian Timnas Indonesia bisa mengincar hasil menang melawan China dan Bahrain karena bermain di kandang.
Load more