Dua pemain keturunan Indonesia ini memang mengalami nasib berbeda di pertandingan Liga Belanda sebelum bergabung dengan Timnas Indonesia di Sydney untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Pada Minggu (16/3), kedua bek ini tampil membela klubnya masing-masing di Eredivisie.
Dean James yang berposisi sebagai bek kiri, tampil selama 74 menit dalam laga antara Go Ahead Eagles vs Willem IInyang berlangsung di Stadion De Adelaarshorst, Deventer.
Meskipun tidak bermain penuh dan ditarik keluar pada menit ke-74 digantikan oleh Aske Adelgaard, Dean James tetap memberikan kontribusi besar untuk timnya.
Berkat performanya yang solid, Go Ahead Eagles sukses mengamankan kemenangan 1-0 atas Willem II.
Gol semata wayang dicetak oleh Milan Smit pada menit ke-83.
Atas kontribusinya dalam menjaga lini pertahanan dan membantu serangan, Dean James mendapatkan rating 7,5 dari Flashscore, menandakan performa yang sangat baik.
Load more