Jakarta, tvOnenews.com - Legenda kiper Timnas Indonesia, Hermansyah mengakui tak memiliki kekhawatiran terhadap lini pertahanan skuad Garuda usai mempunyai dua penjaga gawang tangguh.
Timnas Indonesia tengah bersiap menatap laga kontra Australia di lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pertandingan itu sendiri bakal berlangsung di Stadion Allianz, Sydney pada Kamis (20/3/2025) sore WIB.
Jelang laga, Timnas Indonesia mendapatkan sejumlah amunisi baru, salah satunya berasal dari pemain keturunan di pos penjaga gawang.
Ini artinya, Timnas Indonesia kini memiliki dua kiper keturunan yang berkarier di luar negeri, yakni Maarten Paes dan Emil Audero.
Maarten Paes sendiri menjadi kiper utama di FC Dallas yang tampil di Major League Soccer (MLS) atau Liga Amerika Serikat.
Sedangkan Emil Audero, kini tercatat bermain bersama Palermo dengan status pinjaman di Serie B atau kasta kedua Liga Italia.
Load more