Tanpa ragu, Jay Idzes pun langsung menjawabnya dengan penuh percaya diri. Bek andalan Venezia itu melontarkan kata yang biasa dilantunkan umat Islam.
"Insya Allah," jawab Jay Idzes sambil memberikan senyuman.
Jay Idzes dkk akan melawan Australia dalam laga ketujuh Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran ketiga di Sydney Football Stadium, Sydney pada 20 Maret 2025.
Timnas Indonesia ditargetkan membawa poin setidaknya satu angka dari lawatannya ke negeri Kanguru tersebut demi menjaga asa lolos ke Piala Dunia tahun depan.
Selain Jay Idzes, pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert membawa 29 pemain terbaiknya ke Sydney yang mayoritas dari mereka sudah berdatangan.
Load more