Jakarta, tvOnenews.com - Timnas Arab Saudi memastikan kemenangan tipis 1-0 atas China pada Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Gol Salem Al-Dawsari menit ke-50 memupus perjuangan China yang menjadi tim juru kunci dengan enam poin.
Kemenangan itu membuat Arab Saudi juga mengungguli Timnas Indonesia di klasemen sementara dengan 9 poin.
Timnas Indonesia masih tertahan di peringkat keempat dengan enam poin, beda tiga poin dari Arab Saudi.
Pada pertarungan sebelumnya, Indonesia bisa menang 2-0 atas Arab Saudi.
Kemenangan Arab Saudi tersebut membuat jalan Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia makin berat.
Ujian terbesar Timnas Indonesia saat ini akan menghadapi Bahrain di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, Selasa (25/3/2025).
Load more