Jakarta, tvOnenews.com - Timnas Indonesia akan mendapatkan poin di ranking FIFA yang sangat besar jika berhasil menumbangkan Bahrain.
Pascatumbang dari Australia dengan skor telak 5-1 pada Kamis (20/3/2025), Timnas Indonesia akan kembali bersiap menatap matchday ke-8 Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Pertandingan Timnas Indonesia kontra Bahrain itu akan tersaji di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta pada Selasa (25/3/2025) malam WIB.
Bertindak sebagai tuan rumah, laga menghadapi Bahrain menjadi momen penting untuk kebangkitan skuad Garuda selepas kekalahan dari Australia.
Tak hanya itu, pasukan asuhan Patrick Kluivert itu nantinya berpeluang bisa meraup poin ranking FIFA yang sangat besar jika mampu menumbangkan Bahrain.
Load more