tvOnenews.com - Media ternama Belanda memberikan reaksi atas kemenangan indah Timnas Indonesia asuhan Patrick Kluivert atas Bahrain di matchday ke-8 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia
Voetbal International (Belanda) berharap skuad Garuda bisa membuat perbedaan di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Setelah kekalahan telak 1-5 dari Australia, Indonesia akhirnya mampu meraih kemenangan 1-0 atas Bahrain di kandang sendiri.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Patrick Kluivert menurunkan skuad terbaiknya yang sebagian besar pemain keturunan Belanda.
Ini merupakan kemenangan perdana bagi pelatih baru Patrick Kluivert dan membantu tim nasional Indonesia menjaga asa melaju ke babak selanjutnya Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Load more