Jakarta, tvOnenews.com - Daun kumis kucing sejak dahulu kala sudah digunakan untuk ramuan tradisional. Tanaman ini tumbuh di Asia Tenggara yakni Indonesia dan Malaysia.
Biasanya kita mengenali daun kumis kucing dari bunganya yang berwarna putih atau ungu dengan benang sari panjang dan mirip kumis kucing.
Tanaman kumis kucing atau Orthosiphon Aristatus selain indah sebagai tanaman hias, daun kumis kucing juga bisa dijadikan teh herbal untuk membantu mengatasi banyak kondisi Kesehatan tertentu.
Salah satu manfaatnya yang paling dikenal adalah membantu mengatasi anyang-anyangan atau nyeri saat kencing dan Infeksi saluran kemih (ISK).