Bagi masyarakat Indonesia, memasak tidak lengkap rasanya jika tidak menambahkan Bawang putih pada masakan.
Selain untuk menyedapkan masakan, bawang putih baik untuk menjaga kesehatan.
Bawang putih merupakan umbi-umbian dengan nama latin Allium sativum. Bawang berwarna putih ini masih termasuk dalam keluarga tanaman amarilis (Amaryllidaceae), dan bersaudara dengan daun bawang dan Bawang merah.
Berambang putih adalah umbi siung asli budidaya Asia Tengah, tetapi juga bisa tumbuh di Italia dan daerah selatan Perancis.
Dalam satu buah bawang putih biasanya terdapat 1 – 10 siung. Setiap siungnya itu sendiri memiliki berat sekitar 6 – 8 gram.
Sedangkan bawang merah yang memiliki nama ilmiah Allium cepa var ascalonicum (L) ini punya bau yang khas sehingga bisa menyedapkan masakan.
Biasanya, orang-orang mengolah bawang ini dengan cara menumisnya bersama sayuran atau menggorengnya.
Tidak hanya rasanya yang nikmat dan gurih, bawang merah ini juga bermanfaat sebagai sumber nutrisi tubuh.(awy)