Jakarta, tvOnenews.com - Siapa yang tidak kenal dengan tanaman ubi rambat atau Ubi jalar? Ubi rambat banyak mengandung karbohidrat yang dibutuhkan untuk tubuh kita.
Artinya, ubi bisa menjadi pengganti nasi dan mitosnya lebih menyehatkan dibandingkan dengan mengonsumsi nasi.
Pasalnya, selain rasanya yang manis, ubi jalar termasuk makanan yang mudah cara pengolahannya.
Tak heran jika ada banyak macam olahan ubi jalar yang bisa Anda konsumsi.
Nah, dalam 100 gram ubi jalar, Anda bisa menemukan kandungan nutrisi sebagai berikut:
Air 61.9 gram
Energi: 151 kalori
Protein: 1.6 gram
Lemak: 0.3 gram
Karbohidrat: 35.4 gram
Serat: 0.7 gram
Kalsium: 29 gram
Fosfor: 74 gram
Zat besi: 0.7 gram
Natrium: 92 miligram (mg)
Kalium: 565.6 mg
Tembaga: 0.30 mg Seng: 0.5 mg
Karoten total: 1.208 mikrogram (mcg)
Thiamin (Vitamin B1): 0.13 mg
Riboflavin (Vitamin B2): 0.08 mg
Niasin: 0.7 mg
Asam askorbat (Vitamin C): 11 mg
Kandungan lain yang ada dalam ubi jalar adalah potasium. Potasium bermanfaat dalam mencegah Tekanan darah tinggi.
Namun disarankan ketika mengolah ubi jalar untuk tidak menambahkan garam secara berlebihan, karena kelebihan garam dapat menyebabkan peningkatan tekanan darah. (awy)