Turki, tvOnenews.com - Pesawat Hercules C130 TNI Angkatan Udara dikirim pemerintah Indonesia untuk diperbantukan kepada Pemerintah Turki membantu penanggulangan bencana gempa langsung menjalani misi kemanusiaannya.
Pengiriman pesawat Hercules C130 milik TNI untuk membantu operasi kemanusiaan di Turki adalah merupakan wujud kepedulian pemerintah Indonesia terhadap korban terdampak gempa di Turki.
Pesawat ini akan beroperasi di Ankara. Untuk pendistribusian logistik dilakukan dengan berkoordinasi dengan angkatan udara Turki.
Pesawat yang datang ke Turki untuk mengangkut peralatan SAR serta bantuan kemanusiaan gelombang pertama (12/2/2023) tersebut diperpanjang masa penugasannya dan diperbantukan untuk mengangkut logistik dari berbagai daerah di Turki ke wilayah yang terdampak gempa.
Pesawat yang memiliki daya angkut 10 ton tersebut, akan diperbantukan kepada pihak Turki hingga tanggal 20 Februari 2023.(awy)