Jakarta, tvOnenews.com - Mantan Wakil Presiden Republik Indonesia yaitu Jusuf Kalla menjenguk Kapolda Jambi dan ajudannya yang tengah menjalani perawatan di Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur akibat insiden kecelakaan helikopter.
Didampingi oleh kepala rumah sakit, mantan Wakil Presiden Republik Indonesia Jusuf Kalla melihat kondisi Irjen Pol Rusdi Hartono. Tak hanya itu, Jusuf Kalla juga menjenguk ajudan yang terluka di kamar rawat inap.
Diketahui, saat ini kondisi Kapolda Jambi terus membaik pasca menjalani operasi pada tulang belakang dan tangan.
Sebelumnya dari hasil CT scan ditemukan perlukaan pada siku, dislokasi jari kanan patah, tulang linier dan terdapat memar pada bagian dada serta patah tulang rusuk ringan.
Atas kunjungannya tersebut, Jusuf Kalla berharap untuk kedua korban kecelakaan helikopter rombongan Kapolda Jambi tersebut dapat cepat pulih dan bisa bertugas kembali secara normal dan sehat. Berikut selengkapnya. (ayu)