Aceh, tvOnenews.com - Belasan Dokter spesialis di RSUD Kota Subulussalam melakukan aksi Mogok akibat tak digaji hingga 4 bulan lamanya.
Puluhan pasien yang mengantri untuk berobat di ruang pendaftaran Rumah Sakit Umum Daerah Kota Subulussalam terpaksa pulang karena belasan dokter spesialis di rumah sakit tersebut mogok kerja.
Aksi mogok kerja ini dilakukan karena honor gaji dan insentif tenaga medis dan tenaga pendukung RSUD seperti cleaning service dan apoteker belum dibayar hingga 4 bulan oleh Pemerintah Kota Subulussalam.
Padahal dari beberapa kali pertemuan dengan pihak pemerintah kota sebelumnya walikota menjanjikan akan membayarkan hak mereka.
Para dokter spesialis ini akan melanjutkan aksi mogok ini hingga pemerintah kota Subulussalam membayarkan hak mereka.
Kendati demikian pelayanan gawat darurat seperti IGD akan tetap diaktifkan. (awy)