Semarang, tvOnenews.com - Seluruh jalur rel kereta api di Stasiun semarang tawang terendam Banjir. PT KAI DAOP IV memutuskan untuk mengalihkan kereta api ke jalur selatan karena Stasiun Semarang Tawang tak bisa dilintasi.
Stasiun Semarang Tawang hingga Kamis siang masih tergenang banjir cukup tinggi.
Hal itu menyusul hujan deras yang mengguyur Kota Semarang sejak Selasa.
Titik banjir masih lumayan dalam di ruang tunggu utama di pintu masuk yang mencapai sebatas pinggang orang dewasa, begitu juga di peron stasiun.
Di halaman stasiun mobil-mobil terendam hingga hampir setengahnya.
Di dalam stasiun tampak ada satu lokomotif. Di jalur satu ada juga kereta barang yang terparkir. Seluruh jalur kereta api di Stasiun Semarang Tawang terendam penuh hingga di bawah permukaan air.
Hal inilah yang membuat KAI DAOP IV memutuskan untuk mengalihkan kereta api ke jalur selatan karena stasiun Semarang Tawang tidak bisa dilintasi di jalur Semarang Tawang. (awy)