Jakarta, tvOnenews.com - Penutupan Pabrik sepatu Bata di Purwakarta, Jawa Barat oleh produsen atau PT Sepatu Bata Tbk pada Selasa (30/4/2024) mendapatkan perhatian publik termasuk pemerintah.
Dalam pengumumannya, PT Sepatu Bata Tbk menyebutkan sudah berupaya selama empat tahun terakhir menghadapi tantangan. Namun, dalam perjalanannya, sejumlah model sepatu yang diproduksi pabrik tersebut mengalami penurunan permintaan.
Terkait hal tersebut, Atang Rohana selaku Pimpinan Unit Kerja SPSI Sepatu Bata pun mengatakan bahwa pihak manajemen telah meminta bertemu langsung dengan karyawan pada tanggal (2/5/2024) untuk memberitahu terkait pemberhentian produksi.
Pihak karyawan pun mempertanyakan lebih lanjut terkait dengan manajemen yang menjelaskan mengenai penjualan aset office yang dimana dikatakan oleh pihak manajemen tidak ada hubungannya sama sekali dengan PHK massal yang terjadi di perusahan tersebut.
Memang diketahui sebelumnya, saat wabah Covid-19 melanda, perusahaan ini sempat terjadi penurunan produksi. (ayu)